Shinta Maku Djawa
KUPANG – Shinta Maku Djawa (Wakil Ketua Yellow Clinic NTT) saat dihubungi media Minggu (24/10) Ia menyatakan program vaksinasi ini dalam rangka membantu percepatan program Pemerintah dalam pencegahan dan penanganan covid 19 dan untuk mempermudah masyarakat yang belum mendapatkan vaksin agar dapat segera menerimanya. Vaksin ini sangat diperlukan untuk menjaga dan melindungi diri kita dari dampak Virus Corona, katanya
Yellow Clinic Partai Golkar terus menyelenggarakan vaksinasi di seluruh Kab/Kota se NTT, sejalan dengan program pemerintah yang terus mengejar target vaksin bagi masyarakat agar terbentuk herd immunity, ucap Caleg DPR-RI Dapil 1 NTT
Mantan Polwan ini menuturkan Yellow Clinic Partai Golkar Provinsi NTT sebagai penyedia vaksin tahap I sebanyak 31.000 dosis dan tahap II sebanyak 150 Ribu dosis, menilai keberadaan Yellow Clinic sebagai sebuah titik yang penting dan strategis karena mampu bekerja sama dengan pihak Kemenkes, Dinkes dan Nakes utk memberikan pelayanan vaksinasi dlm jumlah besar dan berkelanjutan.
Kegiatan vaksinasi Yellow Clinic pd tahap sebelumnya sebanyak 31 Ribu dosis yg dilaksanakan serentak selama 3 hari berturut2 di seluruh NTT, telah sukses dilaksanakan. Hal ini kemudian menginspirasi utk kembali bekerja sama dengan YTMI dan Milianial Golkar Kabupaten/Kota se NTT untuk mengambil bagian dalam gelombang ke 2 di program vaksinasi ini, tegas mantan berpangkat Kompol
Shinta juga menyampaikan ini sesuai arahan Ketua DPD Golkar Provinsi NTT Melkiades Laka Lena secara virtual, bahwa momentum pandemi ini merupakan saat kita semua bergotong royong bersama para kader Partai Golkar NTT termasuk seluruh Bacaleg dan Bacakada di Kab/Kota se NTT. tutupnya