KUPANG – Kasus kecelakaan lalu lintas yang ada, Jl.Perintis Kemerdekaan, Kelapa Lima, Kota Kupang NTT, berada tepat di depan Gereja Masehi Injil Timor adalah salah satu Perhatian Organisasi Masyarakat Garda Triple X Flobamora, karena dari sekian banyak kecelakaan lalu lintas yang terjadi adalah akibat dari kondisi jalan berlubang, Minggu, (23/01/2022).
Dengan demikian, unsur Garda Triple X Flobamora, bersama-sama turun ke jalan untuk melakukan giat bakti sosial tambal jalan berlubang yang ada.
Arkisius P.Hari, selaku Ketua Garda Triple X Flobamora mengatakan bakti sosial yang dilakukan dengan menambal jalan berlubang adalah bentuk perhatian Garda Triple X Flobamora terhadap masyarakat dalam berlalu lintas. “Kami bakti sosial tambal jalan ini adalah bentuk perhatian kami terhadap masyarakat yang berlalu lintas agar mengurangi resiko kecelakaan akibat jalan yang berlubang”. ujar Narki sapaannya.
Menurut Narki, kegiatan tersebut sengaja dilakukan sebagai bentuk kepedulian Garda Triple X Flobamora terhadap masyarakat setempat yang hendak ke Gereja atau aktivitas yang lain. Jalan-jalan berlubang memang cukup parah kondisinya, karena beban kendaraan yang berat sering melintasi jalur tersebut. “Kerusakan badan jalan juga dipengaruhi oleh air hujan yang terus menerus mengikis jalan berlubang sehingga kondisi kerusakan jalan semakin parah,” beber dia.
Kegiatan bakti sosial Garda Triple X Flobamora tersebut dilakukan di sepanjang jalan Perintis kemerdekaan, Kelapa Lima Kupang, Narki juga menegaskan bahwa bakti sosial tersebut akan berkelanjutan, tidak hanya hari ini saja.
Di samping itu, masyarakat yang melihat bakti sosial Garda Triple X Flobamora memberikan dukungan terhadap kegiatan bakti sosial tersebut.
“Puji Tuhan, kami apresiasi Ormas Garda Triple X Flobamora, yang tanpa suara langsung kongkrit terjun ke masyarakat dan nyata melakukan, terima kasih Garda Triple X Flobamora”, Ucap Hendrik selaku warga Kelapa lima.