Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid Bersama Anggota Lainnya Positif Covid

oleh -258 Dilihat
oleh

KOMISI I DPR RI akan meniadakan rapat pada pekan ini setelah anggota dewan positif Covid-19. Kabar itu disampaikan Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid.

Meutya mengaku sedang positif Covid-19. Dia berkata beberapa staf kesekretariatan DPR juga mengalami hal yang sama.

“Komisi I pekan ini tidak mengagendakan rapat di lingkup DPR. Saya bersama 5 Agt Kom I lainnya positif Covid. Juga 3 Agt tim kesekretarian Komisi I. Semoga pekan depan rapat-rapat dapat kembali berjalan. Stay healthy teman-teman. Mari ketatkan prokes lagi,” tulis Meutya dalam akun Twitter @meutya_hafid, Selasa (1/2).

Melalui akun Instagram resminya, Meutya mengungkap hasil tes PCR pada Senin (31/1). Politikus Partai Golkar itu positif Covid-19 setelah beberapa hari tak enak badan.

Meutya mengatakan ia terakhir kali keluar rumah pada Rabu dan Kamis pekan lalu. Ia mulai merasakan tak enak badan pada akhir pekan kemarin.

“Yes, saya bergejala. Mulai terasa hari Sabtu di tenggorokan. Terasa sekalinya kemarin/Minggu; demam, ngilu (kalau saya terasa juga di geligi) , hidung berair. Pagi ini saya PCR, sedikit batuk mulai terasa hari ini,” tutur Meutya.

Sebelumnya, Satgas Penanganan Covid-19 mencatat 16.021 kasus baru hari ini. Kasus-kasus baru tersebut membuat jumlah kasus aktif berada di angka 81.349 kasus. Kementerian Kesehatan menyatakan Indonesia telah masuk dalam gelombang ketiga pandrmi Covid-19.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *