Datangi SMK- PP Lili, Melki – Johni Berjanji Akan Kembalikan Populasi Ternak Sapi Bali di NTT

oleh -283 Dilihat
oleh

OELAMASI – Calon Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena mendatangi Sekolah Menengah Kejuruan Pertanian Pembangunan (SMK-PP) yang dulunya SNAKMA Lili, Camplong Kabupaten Kupang merupakan sekolah unggulan untuk membelanjakan ide dan gagasan di bidang pertanian dan peternakan. Sekolah yang bergerak di bidang Pertanian Fokasi di bawah Kementerian Pertanian ini setiap tahunnya membiayai 300 siswa kelas 1 sampai kelasa 3.

” Semua biaya di sekolah ini ditanggung oleh Kementerian Pertanian, baik itu pendidikan maupun makan – minum dan biaya asrama semuanya ditanggung,” Demikian penjelasan Kepala Sekolah SMK-PP Lili, Dr. Bogarth K. Watuwaya, S.Pt, M.Sc kepada Melki Laka Lena Calon Gubernur NTT, periode 2024 – 2029 di ruang kerjanya, Rabu (9/10/2024).

Menurut Bogarth banyak alumni SNAKMA menyebar di berbagai daerah di NTT, ada yang bergerak di bidang pertanian juga ada di bidang peternakan. Walau SDM yang dihasilkan setiap tahun bagus, lanjutnya belum banyak masyarakat yang melirik pada sekolah unggulan ini. ” Yang menjadi kendala bagi petani daratan Timor adalah iklim panasnya. Kalau mau dibandingkan, Israel masih lebih panas, namun berkat teknologi pertanian, mereka lebih maju. Sekarang banyak anak kita yang keluar daerah untuk belajar pengolahan lahan kering dengan penerapan teknologi tepat guna,” tandasnya.

Bogarth berharap ada kebijakan pemerintah yang bisa membangkitkan kembali semangat masyarakat petani. Niat masyarakat untuk mengembangkan sektor pertanian dengan teknologi yang ada terus didorong. ” Saya mau tekankan budaya kita yang keras harusnya kita mau berubah. Jika pakan ternak perlu dikembangkan untuk peningkatan populasi ternak sapi, maka pilihan pengembangan pakan menjadi penting dan harus surplus bahan bakunya,” ujarnya.

Menyikapi hal tersebut Melkiades Laka Lena Calon Gubernur NTT mengajak pihak Sekolah Unggulan SMK- PP bersama pemerintah provinsi mengembalikan Populasi Sapi Bali seperti sediakala. Untuk itu perlu mempersiapkan pakan yang cukup.

” Jika kami paket Melki – Johni terpilih kami akan membangun kerja sama ini untuk kembalikan ternak sapi unggulan di NTT. Bahan baku pakan harus surplus untuk mengembalikan kualitas ternak sapi di NTT. Saya kesini untuk membelanjakan Ide dan Gagasan terkait masalah pertanian dan peternakan di NTT. Paket Melki – Joni siap berkolaborasi dengan sekolah khusus seperti SNAKMA untuk program spesifikasi dengan program hilirisasi pengolahan lahan pertanian, perkebunan dan peternakan melalui UMKM. Dan kita siapkan anak – anak muda untuk terlibat dalam program ini. Kalau boleh kita perkuat dengan program holirisai sehingga ketika hasil itu dijual bagi masyarakat ada nilai tambahnya,” tegas Melki yang juga Waketum DPP Partai Golkar.(*/tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *